Perkembangan Penggunaan TIK
Teknologi Informasi dan Komunikasi mencakup dua aspek, yaitu Teknologi Informasi dan Teknologi Komunikasi. Teknologi Informasi, meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses dan pengolahan informasi. Sedangkan Teknologi komunikasi, berkaitan dengan alat bantu untuk memproses, mengolah bahkan memanipulasi data tersebut dan mentranfer data dari satu perangkat ke perangkat lain.
Oleh karena itu, pengertian TIK tidak lepas dari dua aspek yang saya jelaskan tadi. Banyak sekali tujuan kita untuk mempelajari TIK, sbb:
1. Untuk memotivasi kita belajar dan belajar TIK itu sendiri
2. Untuk beradaptasi dengan perkembangan jaman, khususnya di bidang TIK
3. Mengembangkan kompetensi dalam diri kita di dalam kehidupan sehari-hari
4. Mengembangkan pembelajaran inisiatif,kreatif,bertanggung jawab dan sifat kemandirian dalam diri kita
Adapun manfaat kita dalam penggunaan TIK:
1. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perusahaan
Kebutuhan waktu dan efisiensi kerja inilah yang sangat dibutuhkan oleh seorang usahawan dalam penggunaan TIK. Misalnya penerapan Enterprice Resource Planning (ERP). ERP adalah salah satu aplikasi perangkat lunak yang mencakup sistem manajemen dalam perusahaan.
2. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam dunia bisnis
Dalam hal ini, para pembisnis hanya memanfaatkan perdagangan lewat jaringan internet atau bisa disebut juga media online.
3. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam dunia Perbankan
Dalam dunia perbankan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan Internet Banking. Beberapa transaksi yang dapat dilakukan melalui Internet Banking antara lain transfer uang, pengecekan saldo, pemindah bukuan, pembayaran tagihan, dan informasi rekening.
4. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan
Seiring dengan perkembangan jaman, tentu kita tidak bisa lepas dengan yang namanya kemajuan teknologi, maka dari itu TIK juga diterapkan di dalam pendidikan agar kita tidak ketinggalan jaman. Misalnya saja Internet
5. Peneraan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kesehatan
Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien.
Dengan demikian kita tahu bahwa penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi atau TIK itu sangat penting bagi kehidupan kita. Dan dalam berbagai bidang pun kita juga sangat membutuhkan yang namanya teknologi.
Jenis dan Tipe bisnis di bidang TIK
E-Commerce
E-commerce atau disebut Perdagangan elektronik adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-commerce dapat melibatkan
transfer dana elektronik, pertukaran data
elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data
otomatis.
E-commerce merupakan bagian dari
e-business, di mana cakupan
e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www,
e-commerce juga memerlukan teknologi
basis data, e-mail, dan bentuk teknologi non komputer yang
lain seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk
ecommerce ini.
•Sistem E-commerce dapat diklasifikasikan kedalam tiga tipe aplikasi, yaitu
:
a. Electronic Markets (EMs), yaitu sebuah sarana yang menggunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk melakukan atau menyajikan penawaran dalam sebuah segmen pasar, sehingga pembeli dapat membandingkan berbagai macam harga yang ditawarkan. Dalam pengertian lain, EMs adalah sebuah sistem informasi antar organisasi yang menyediakan fasilitas-fasilitas bagi para penjual dan pembeli untuk bertukar informasi tentang harga dan produk yang ditawarkan.
a. Electronic Markets (EMs), yaitu sebuah sarana yang menggunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk melakukan atau menyajikan penawaran dalam sebuah segmen pasar, sehingga pembeli dapat membandingkan berbagai macam harga yang ditawarkan. Dalam pengertian lain, EMs adalah sebuah sistem informasi antar organisasi yang menyediakan fasilitas-fasilitas bagi para penjual dan pembeli untuk bertukar informasi tentang harga dan produk yang ditawarkan.
b. Elektronic
Data Interchange (EDI)
adalah sarana untuk mengefisienkan pertukaran data
transaksi-transaksi
regular yang berulang dalam jumlah besar antara organisasi-organisasi komersial. Secara
formal, EDI didefinisikan oleh
International Data Exchabge
Association (IDEA) sebagai
transfer data terstruktur dengan
format standard yang telah disepakati,
yang dilakukan dari satu
system komputer ke sistem komputer lain
dengan menggunakan
media elektronik .
EDI sangat luas penggunaaanya, biasanya digunakan oleh kelompok
retail besar, ketika melakukan transaksi bisnis dengan para
supplier mereka. EDI
memiliki standarisasi pengkodean transaksi perdagangan, sehingga organisasi komersial tersebut dapat berkomunikasi secara langsung dari satu sistem komputer ke sistem komputer yang
lain, tanpa memerlukan
hardcopy atau faktur, sehingga terhindar dari penundaan, kesalahan yang
tidak disengaja dalam penanganan berkas dan intervensi dari manusia.
c. Internet Commerce, adalah penggunaan
internet yang berbasis teknologi informasi dan komunikasi untuk aktivitas perdagangan. Kegiatan komersial ini, seperti iklan dalam penjualan produk dan jasa. Transaksi yang
dapat dilakukan di
internet, antara lain
pemesanan/pembelian barang dimana barang akan dikirimkan melalui pos atau sarana lain
setelah uang ditransfer ke rekening penjual.
Bisnis Software House
Di kalangan
orang-orang teknologi informasi, istilah
Software House sudah tidak asing.
Term ini merujuk kepada sekelompok
orang atau individu atau perusahaan kecil yang
melakukan bisnis dalam bidang pembuatan perangkat lunak
(software). Produk yang
dihasilkan bisa spesifik untuk
client tertentu (seperti aplikasi
intranet untuk sebuah
company) , atau bersifat umum (seperti aplikasi untuk toko, apotik,
rental mobil, dll)
yang bisa digunakan oleh banyak
client.
Hal -hal yang
perlu diperhatikan dalam usaha di bidang ini
:
a. Ujung tombak untuk mendapatkan banyak client terletak pada kekuatan marketing (pemasaran).
b. Kepuasan pelanggan (client) berkaitan dengan produk dan layanan yang diberikan oleh software house. Termasuk pula keaktifan pihak customer support dalam mem-follow up si client pasca penyerahan produk.
a. Ujung tombak untuk mendapatkan banyak client terletak pada kekuatan marketing (pemasaran).
b. Kepuasan pelanggan (client) berkaitan dengan produk dan layanan yang diberikan oleh software house. Termasuk pula keaktifan pihak customer support dalam mem-follow up si client pasca penyerahan produk.
c. Developer team (tim pengembang)
yang handal yakni para
programmer yang ada di balik suatu produk/aplikasi. Di tangan mereka lah, sebuah produk handal dapat dihasilkan.
Konsultan TIK
Konsultasi teknologi informasi adalah bidang yang berfokus pada bisnis memberikan saran tentang cara terbaik untuk menggunakan teknologi informasi untuk memenuhi tujuan bisnis mereka. Selain memberikan saran, konsultan TI sering menerapkan, menyebarkan, dan mengelola sistem TI. Konsultan bekerja untuk memperbaiki struktur dan efisiensi dan sistem IT organisasi. Konsultan TI bekerja secara partnership dengan
client, menganjurkan mereka bagaimana untuk menggunakan teknologi informasi agar
memenuhi sasaran bisnis atau menyelesaikan suatu masalah.
Sumber :
http://www.anneahira.com/artikel-umum/teknologi-informasi-dan-komunikasi.htm
http://mrstefz94.wordpress.com/2009/05/23/manfaat-teknologi-informasi-dan-komunikasi-dalam-kehidupan-sehari-hari/
http://media.diknas.go.id/media/document/5512.pdf
0 komentar:
Posting Komentar